30 Januari 2016

Catatan Hati Seorang Guru: Lomba Mewarnai

Selamat Siang semuanya..

siang menjelang sore ini saya mau berbagi sedikit cerita acara di daerah kami. untuk memperingati hari jadi kota yang udah ke 500 sekian tahun, maka dari itu mereka membuat lomba bagi anak-anak PAUD dan TK yaitu mewarnai.

acara dimulai pukul 7, tapi para peserta diminta datang satu jam sebelumnya. karena saya masih pemula, jadi gak tahu harus datang sebelum jam. tahu2 sudah ramai dan di bawah terop sudah penuh anak berjejer dengan meja dan ibu2 mereka yang tak jauh dari situ.

pas saya sampai tu rasanya sungkan banget karena anak-anak udah nunggu dari tadi. gak lama, panitia menyuruh untuk ambil konsumsi anak dengan syarat kertas pendaftaran. gak lupa anak harus memakai kartu peserta yang udah di stempel. 


saat pembagian kertas bergambar, gitu lombanya gak langsung dimulai karena pejabat yang ditunggu belum datang. pas sudah datang pun ternyata masih ada embel-embel penyambutan tarian dari beberapa sekolah. belum lagi sambutan-sambutan juga. akhirnya banyak anak yang udah selesai duluan bahkan sebelum lomba dinyatakan dimulai.

menurut aku gambar yang dilombakan juga gak bisa dikatakan bagus untuk anak. kenapa? karena gambar anak di dalamnya yang banyak sekitar 4 anak dengan berbeda2 posisi, trus gambar yang serba kecil, gak cocok dipakein krayon, cocoknya pake pencil warna yang kecil.

eh, diujung kertas ada merek produk. terang aja nih pasti dapat sponsor, jadi gak bisa bilang apa-apa deh. namanya juga lomba cuman modal 10rb doang.

untung acara ini diikutkan peran orang tua, jadi guru gak seberapa repot. tapi sungkan juga sikap kita ke orang tua dan anak mereka harus selaras dan sepaham.

yang perlu diperhatikan:
1. kalau bisa membagikan kartu dan nomer peserta itu saat di sekolah, jadi orang tua bisa ikut serta bantu mengawasi anak mereka masing2.
2. siapkan peralatan dan embel-embelnya. seperti krayon, meja, tisu, alas duduk, kipas, makanan, dan minuman
3. guru harus bisa sigap dan cekatan jika berhubungan dengan konsumsi, pembagian kertas yang dilombakan, dan pengumpulannya. pastikan semua clear.
4. guru sebenarnya bisa jadi motivator buat anak-anaknya supaya menyelesaikan lomba sampai tuntas.
5. guru seharusnya tahu jam-jam jadwal acara, jika nanti ditanya 'apa sdh blh plg?'

itu tadi 5 point yang harus saya buat pelajaran. biar kedepannya bisa lebih baik lagi mendampingi anak ikut lomba. di lomba ini saya juga menemukan fakta baru kalau ada satu anak di sekolah kami yang lambat melakukan apa-apa ternyata mahir dan suka dalam hal mewarnai. meski ini bukan anak didik di kelas saya, melainkan di tetangga kelas. ini membuat saya sadar, bahwa potensi anak itu berbeda-beda. jadi guru gak boleh nuntut banyak-banyak, hanya boleh menggali dan menemukan.

semangat mengajar :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar